Dekatkan Hubungan Dengan Warga, Polres Tanjung Balai Laksanakan Gassuling Damas di Masjid Al – Jannah Sampaikan Dakwah Kamtibmas

 

Tanjungbalai, – Polres Tanjungbalai melaksanakan Kegiatan Gerakan Sholat Subuh Berkeliling Sambil Berdakwah Kamtibmas (Gassuling Damas).

Kegiatan Gassuling Damas bertempat di Masjid Al – Jannah Jl. M.U Damanik, Kel. Pantai Burung, Kec. Tanjung Balai Selatan Kota Tanjung Balai, Sabtu (5 Oktober 2024) Pukul 04.50 Wib.

Dipimpin Kompol H.E Sidahuruk, S.H, M.H, (Kapolsek Tanjung Balai Selatan) diikuti Bripka M.I Munthe. (Ps.Kanit Bintibsos Satbinmas), Bripka Hermansyah utra (Ps. Kaurmintu Si Was), Bripka Dedek Hermansyah (Banit Sipropam Polres), Aiptu R. Taupiq (Ps Panit 2 unit Reskrim Polsek TBS), Brigpol Panji S. (Bhabnkamtibmas) dan BKM masjid Al – Jannah, serta jamaah sekitar 15 orang.

“Saya ucapkan terimakasih kepada pihak BKM Masjid Al – Jannah atas sambutan dan kesempatan yang diberikan kepada kami untuk menyampaikan pesan pesan pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat (harkamtibmas). “Ucap Kapolsek.

Lanjut Kapolsek, “Kehadiran kami sebagai anggota Polri bertujuan untuk meningkatkan hubungan silaturahmi dengan jamaah dan menerima masukan permasalahan kamtibmas di lingkungan tempat tinggal para jamaah.

“saat ini memasuki masa tahapan kampanye Pemilu Kada Kota Tanjung Balai, diprediksi akan meningkat ganguan kamtibmas baik yang berhubungan langsung dengan pilkada maupun kejahatan konvensional lainnya, maka kami berharap mesjid ini tempat pemersatu umat dengan menghindari perselisihan maupun perpecahan khususnya dalam hal pelaksanaan pemilukada Kota Tanjung Balai. Meskipun mungkin ada berbeda pilihan tetaplah utamakan persaudaraan dan juga persatuan kita ini semua bersaudara, mari kita sambut dan sukseskan pilkada di kota tanjung balai dengan aman damai dan sejuk. “Tambahnya.

Kapolsek Juga mengajak “mari kita sukseskan pemilukada jangan golput silahkan datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) memberikan hak suaranya serta selalu menjauhi peredaran gelap narkoba, bijak dalam menggunakan medsos dan proaktif dalam mengawasi anak-anak agar terhindar dari kenakalan remaja seperti seks bebas, judi on line, lodes geng motor; begal dan curanmor.

“Kami berharap jika ada informasi atau mengetahui terjadinya perbuatan tindak pidana di sekitar tempat tinggal masing masing segera lapor ke Polres Tanjungbalai melalui Call Center 110 bebas pulsa guna pelaporan dan penanganan cepat “Tutur Kapolsek.

Bagikan Berita Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *