Tanjungbalai, – Polsek Tanjung Balai Utara Polres Tanjungbalai melaksanakan Kegiatan Gerakan Sholat Subuh Berkeliling Sambil Berdakwah Kamtibmas (Gassuling Damas).
Diketahui kegiatan Gassuling Damas bertempat di Masjid Al-Iman Jalan Khairil Anwar Kelurahan Kwala Silau Bestari Kecamatan Tanjungbalai Utara kota tanjung balai, Selasa 12 November 2024 Pukul 04.45 Wib.
Turut hadir diantaranya Mewakili Kapolres Tanjungbalai, Kapolsek Tanjungbalai Utara IPTU MUHAMAD RONY, S.H diikuti KBO Sat Intelkam Polres Tanjungbalai IPDA FALDA HENDRA BATUBARA, PS Kanit Intelkam Polsek Tanjungbalai Utara AIPTU DEFRI MORA PANE, Personil Polsek Tanjungbalai Utara Polres Tanjungbalai, BKM Masjid Al-Iman Hendra, Toga dan Tomas, Para Jamaah Umum Pasar Baru sekitar 45 orang.
“Kami berterimaksih yang sebesar besarnya atas sambutan dari para jamaah yang menerima kehadiran kami, titip salam dari Bapak Kapolres Tanjungbalai AKBP YON EDI WINARA, S.H.,S.I.K.,M.H bahwa beliau tidak dapat hadir, berhubung beliau banyak kegiatan sehingga saya yang mewakilinya. “Ucap Kapolsek TBU.
Lanjutnya, “Shalawat dan salam kita sampaikan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW semoga kita diberi safaat di hari kemudian kelak.
“Hari ini kami diberi kesempatan untuk beri masukan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada para Jamaah guna menjalin silaturahmi antar pihak Kepolisian Polsek Tanjungbalai Utara dengan para jamaah sekalian dalam hal menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Dalam memberikan respon pelayanan cepat kepada warga jika mengalami melihat mendengar tentang gangguan Kamtibmas polres tanjung balai telah membuat nomor telepon 110 bebas pulsa, silahkan warga memanfaatkannya atau langsung datang ke Polsek terdekat guna penanganan cepat. “Ucap Kapolsek
Sekarang ini, masih dalam tahap kampanye pemilihan kepala daerah (pilkada), jika ada perbedaan pilihan jangan menjadi permasalahan, negara kita negara demokrasi berikan kesempatan kepada warga lainnya menentukan pilihannya, utamakan persaudaraan dan persatuan.
Ia mengajak warga, hindari segala bentuk perbuatan yang melanggar hukum, tingkatkan kerukunan antar sesama, saling menghormati, mari semuanya turut mensukseskan Pilkada serentak 2024 pemilihan walikota wakil walikota tanjung balai pada tanggal 27 November 2024 yang aman damai dan sejuk, datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) berikan hak suaranya jangan golput. “Himbau Kapolsek.