Cegah Potensi Gangguan Keamanan di Objek Wisata, Polres Tanjung Balai Siapkan Personel Pengamanan

Tanjung Balai,- Menyambut libur panjang isra Mi’raj dan Tahun Baru Imlek, Polres Tanjung balai melaksanakan pengamanan pada Objek wisata yang ramai di kunjungi warga

Kegiatan pengamanan dilaksanakan di tempat rekreasi kolam renang water Boom Taman Pesona Asri Jalan Husni Thamrin Kec. Datuk bandar, Senin (27/1/2025) sejak pukul 10.00 wib

Personel yang melaksanakan pengamanan, Perwira Pengendali Ipda RB. Situmorang bersama Aiptu A.I. Sebayang dan Aiptu M. Nainggolan

Kapolres Tanjung Balai melalui Perwira pengendali Ipda RB. Situmorang SH mengatakan,

Kehadiran personel di lokasi rekreasi kolam renang guna mencegah potensi gangguan Kamtibmas, menciptakan keamanan dan kenyamanan terhadap para pengunjung. “Ucap Situmorang

Dengan kehadiran personel polri di lokasi rekreasi dapat meminimalisir dan mencegah gangguan keamanan sehingga pengunjung pada lokasi kolam renang dapat melaksanakan rekreasi dengan nyaman

Guna terciptanya keamanan dan kenyamanan di tengah warga, polres tanjung balai akan selalu hadir melakukan pengamanan dan monitoring, memastikan kegiatan warga berlangsung aman dan kondusif. “Terang Ipda Situmorang

Bagikan Berita Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *