Jumat Curhat Polres Tanjungbalai, Wujud Silaturahmi dengan Warga untuk Menyerap Aspirasi dan Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif

Tanjungbalai,- Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus menyerap berbagai aspirasi dan masukan, Polres Tanjungbalai kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat pada Jumat (2/5/2025) di Warung Pak Haidir, Jl. Lingkar Utara, Kelurahan Sei Raja, Kecamatan Sei Tualang Raso.

Kegiatan yang dimulai pukul 13.30 WIB ini dihadiri oleh Kasat Binmas Polres Tanjungbalai AKP Eddy Siswoyo, Plh Kapolsek Sei Tualang Raso Iptu P. Saragih, KBO Sat Binmas Iptu Zainuddin, serta sejumlah personel lainnya dari jajaran Polsek Sei Tualang Raso. Tak hanya jajaran kepolisian, kegiatan ini juga diikuti oleh tokoh masyarakat dan warga sekitar yang antusias menyampaikan curahan hati mereka.

“Jumat Curhat ini adalah wujud nyata silaturahmi Polri kepada warga untuk mendengar langsung keluhan, saran, dan aspirasi masyarakat. Tujuannya agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujar Kasi Humas Polres Tanjungbalai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.

Dalam kegiatan tersebut, warga menyampaikan sejumlah persoalan yang mereka hadapi di lingkungan masing-masing, mulai dari keresahan terhadap peredaran narkoba, hingga isu keselamatan lalu lintas di jalan lingkar utara yang kerap menjadi lokasi kecelakaan.

Polres Tanjungbalai melalui para personelnya juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak masyarakat untuk menjadi pelopor keselamatan keamanan mulai dari diri sendiri, keluarga, hingga lingkungan. Selain itu, warga dihimbau untuk bijak dalam bermedia sosial serta mendukung program pemerintah seperti ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan pekarangan.

“Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga anak-anak dari bahaya narkoba dan aksi balap liar. Jangan ragu memberikan informasi kepada kami bila ada hal mencurigakan di lingkungan sekitar,” tambah Kompol Dahlan.

Warga pun menyambut baik kegiatan ini dan berharap Polri terus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman serta menjadi mitra dalam menyelesaikan persoalan sosial di masyarakat.

Kegiatan Jumat Curhat ini ditutup dengan harapan terciptanya komunikasi dua arah yang sehat antara Polri dan masyarakat. Situasi kegiatan berlangsung aman dan lancar, serta diharapkan menjadi rutinitas positif dalam menjaga kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Tanjungbalai. “Tutup Kasi Humas Kompol Dahlan Panjaitan

Bagikan Berita Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *