Kehadiran Personel Polres Tanjungbalai di Gereja Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman Saat Ibadah Minggu

Tanjungbalai, -Kepolisian Resor (Polres) Tanjungbalai menurunkan personel untuk mengamankan jalannya ibadah Minggu di berbagai gereja di Kota Tanjungbalai, Minggu (4/5/2025). Kegiatan pengamanan ini bertujuan menciptakan rasa aman, nyaman, dan damai bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah rutin mingguan.

Sebanyak 22 personel Polres Tanjungbalai dikerahkan ke sejumlah gereja prioritas yang tersebar di berbagai kecamatan. Pengamanan ini dipimpin oleh IPTU Zainuddin, Kasubsibankum Sikum Polres Tanjungbalai, dan berlangsung sejak pagi hingga ibadah berakhir pada pukul 13.30 WIB.

Pengamanan dilakukan di 10 gereja besar, antara lain Gereja HKBP Resort Kota, Gereja Katolik St. Mikael, GMI El Nathan, GKPI, hingga GPI dan GBKP. Total jemaat yang mengikuti ibadah di sepuluh gereja tersebut mencapai lebih dari 1.400 orang. Selama kegiatan berlangsung, situasi dilaporkan aman, tertib, dan tanpa gangguan.

“Kehadiran personel kami di tengah-tengah masyarakat bertujuan agar umat yang beribadah merasa nyaman dan tenang. Ini adalah wujud kehadiran negara dalam menjamin kebebasan beragama serta menjaga toleransi,” ujar Kasi Humas Polres Tanjungbalai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan pengamanan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Tanjungbalai Nomor: Sprin/512/V/PAM.3.3/2025, tertanggal 2 Mei 2025. Pengamanan rutin ini dilakukan setiap akhir pekan sebagai bagian dari komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan kerukunan antarumat beragama di Kota Tanjungbalai.

Para jemaat dan pengurus gereja menyampaikan apresiasi atas kehadiran Polres Tanjungbalai yang dinilai mampu menciptakan suasana ibadah yang khidmat dan tertib. Pengamanan dilakukan secara humanis, mulai dari pengaturan lalu lintas hingga pengawasan di sekitar lokasi gereja.

Dengan suasana yang kondusif, Polres Tanjungbalai berharap toleransi dan persaudaraan antarumat beragama terus terjaga di wilayah hukumnya. “Kami akan terus hadir di tengah masyarakat, memberikan perlindungan dan rasa aman untuk semua golongan,” pungkas Kompol Ahmad Dahlan.

Bagikan Berita Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *