Optimalkan Kelancaran Perjalanan Pengguna Jalan, Sat Lantas Tanjung Balai Imbau Humanis Penjual Jajanan Malam

Tanjung Balai – Dalam upaya menjaga kelancaran arus lalu lintas dan menciptakan rasa aman bagi seluruh pengguna jalan, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tanjung Balai melaksanakan patroli humanis kepada para pedagang kaki lima yang berjualan di malam hari, Kamis (24/4/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 20.00 WIB ini berlokasi di sepanjang Jalan Sudirman dan Simpang S. Parman, Kota Tanjung Balai. Personel Sat Lantas memberikan imbauan secara persuasif kepada para penjual jajanan malam agar tidak meletakkan lapak jualan di bahu jalan, demi menghindari potensi gangguan lalu lintas dan kecelakaan.

“Imbauan ini dilakukan secara humanis. Kami tidak melarang mereka berjualan, hanya saja diharapkan bisa lebih tertib dalam menempatkan lapak agar tidak mengganggu kelancaran lalu lintas,” ujar Kasi Humas Polres Tanjung Balai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para pelaku usaha kecil yang menggantungkan rezekinya dari berjualan malam.

Adapun personel yang terlibat dalam patroli ini adalah BRIPKA Sucipto, BRIPKA Andri Prabudi, dan BRIGPOL Edi Syahputra. Mereka secara langsung mendatangi titik-titik rawan kemacetan untuk berdialog dengan para pedagang.

Dari hasil kegiatan, diketahui para pedagang merasa lebih tenang dan aman atas kehadiran polisi. Masyarakat sekitar juga menyambut positif langkah ini karena merasa lalu lintas lebih tertib lancar dan tidak semrawut.

“Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib, khususnya di malam hari ketika aktivitas warga masih cukup tinggi,

Situasi selama kegiatan berlangsung terpantau aman dan kondusif, serta arus lalu lintas tetap lancar. Sat Lantas Polres Tanjung Balai berencana akan terus melakukan patroli serupa secara berkala guna menjaga keteraturan dan kenyamanan bersama. “Tutup Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan

Bagikan Berita Ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *